Penemuan Jasad Remaja Perempuan di Tabang, Polsek Tabang Selidiki Dugaan Kematian Tidak Wajar
Kukar — Seorang remaja perempuan berinisial AN (16) ditemukan meninggal dunia di dalam kamar rumahnya yang berada di Desa Umaq Dian RT 003, Kecamatan Tabang, Kabupaten Kutai Kartanegara, pada Kamis (17/7/2025) sekitar pukul 18.00 WITA. Kasus ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian karena terdapat dugaan kematian tidak wajar.
Kapolsek Tabang, Iptu Aldino Subroto, menjelaskan bahwa penemuan jasad korban pertama kali dilaporkan oleh ayah korban, yang merupakan warga setempat sekaligus pegawai negeri sipil. Saat pulang dari kebun, saksi mencoba memanggil korban dari luar kamar namun tidak mendapat respons. Karena pintu kamar terkunci dari dalam, ia berinisiatif masuk melalui jendela menggunakan tangga. Di dalam kamar, korban ditemukan sudah tidak bernyawa dan terdapat bercak darah di kasur tempat korban terbaring.
“Setelah menerima laporan, anggota Polsek Tabang segera mendatangi lokasi dan menghubungi tenaga medis. Saat petugas tiba di TKP, korban sudah dimandikan dan diganti pakaiannya oleh pihak keluarga,” ungkap Kapolsek Tabang.
Menurut hasil pemeriksaan awal dari petugas medis, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban maupun di area vital. Namun, terdapat busa putih keluar dari mulut korban. Karena pihak keluarga menduga adanya kejanggalan atas kematian korban, mereka menyatakan bersedia jika dilakukan pemeriksaan otopsi lebih lanjut.
Saat ini, Polsek Tabang telah memeriksa beberapa saksi, termasuk orang tua korban, kerabat, dan seorang remaja laki-laki berinisial A.P. yang diketahui merupakan kekasih korban. Polisi masih terus mendalami motif dan kronologi kejadian guna memastikan penyebab pasti kematian.
“Kami akan menangani kasus ini secara profesional dan mendalam, termasuk menunggu hasil otopsi dari pihak medis sebagai bahan untuk melanjutkan proses penyelidikan,” tutup Iptu Aldino.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!