Bhabinkamtibmas Loa Janan Tanamkan Nilai Disiplin dan Sadar Hukum Sejak Dini di MTs DDI Karya Baru
Kukar — Momen Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) di MTs DDI Karya Baru, Desa Batuah, Kecamatan Loa Janan, dimanfaatkan sebagai ajang penanaman nilai-nilai kedisiplinan dan kesadaran hukum bagi siswa baru.
Hadir sebagai narasumber, Bhabinkamtibmas Desa Batuah Aipda M. Fatchur Rasyid membawakan materi bertajuk “Menumbuhkan Kesadaran Hukum dan Kamtibmas Sejak Dini,” pada Rabu (16/7).
Dalam penyampaiannya, Aipda Fatchur mengajak para siswa untuk mulai membangun karakter positif sejak dini, termasuk menjauhi berbagai bentuk kenakalan remaja seperti perundungan (bullying), tawuran, penyalahgunaan media sosial, hingga pelanggaran tata tertib sekolah.
“Sebagai generasi penerus bangsa, kalian harus disiplin, berakhlak baik, dan memahami pentingnya hukum. Madrasah harus menjadi ruang tumbuh yang aman dan menyenangkan untuk belajar,” tegasnya di hadapan para siswa baru.
Kegiatan MATSAMA yang rutin digelar setiap awal tahun ajaran ini bertujuan mengenalkan lingkungan madrasah, membentuk karakter siswa, serta menanamkan nilai-nilai keislaman dan kedisiplinan. Kolaborasi dengan Bhabinkamtibmas menjadi langkah nyata dalam menghadirkan pendekatan edukatif dari aparat keamanan kepada pelajar.
Kepala MTs DDI Karya Baru, Ibu Siti Rahma, S.Si, mengapresiasi kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini. Ia menilai materi yang diberikan sangat relevan dan mampu membuka wawasan siswa tentang pentingnya menjaga ketertiban dan menjunjung tinggi nilai moral sejak di bangku pendidikan.
“Semoga sinergi antara madrasah dan kepolisian terus berlanjut untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan aman,” ujarnya.
Kegiatan berlangsung dengan tertib, penuh antusiasme, dan interaktif. Diharapkan, melalui edukasi seperti ini, siswa tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga tangguh dalam karakter dan perilaku.




Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!